UPT Bahasa UBT melakukan kunjungan ke UPT Bahasa UNSOED ( Universitas Jendral Soedirman). Kunjungan ini dalam rangka studi banding dan konsultasi terkait tata Kelola dan manajemen dalam pelayanan.

Dalam masa pandemi, UPT Bahasa UNSOED bisa melaksanakan pelatihan / kursus Bahasa Inggris bagi Mahasiswa/Mahasiswi dengan daring/online. sistem pengajarannya pun online dan terintegrasi dengan sistem yang dikembangkan oleh LP3M UNSOED.

Pelatihan bahasa inggris yang dilaksanakan UPT Bahasa UNSOED menarik untuk dipelajari oleh UPT Bahasa UBT. Ini diharapkan menjadi masukan untuk UPT Bahasa UBT kedepannya. kami berharap UPT Bahasa UBT mampu mengembangkan aplikasi pembelajaran sendiri, yang bisa menjangkau ke seluruh pelosok Kalimantan Utara. Karena secara georafis daerah Kalimantan Utara yang berupa pegunungan, sehingga mempengaruhi tersedianya jaringan internet hingga pelosok. Semoga kedepan jaringan di Kalimantan Utara bisa menjangkau hingga ke pelosok dan memudahkan untuk pembelajaran pelatihan secara online.

dikutip dari : https://unsoed.ac.id/id/upt-bahasa-unsoed-upt-bahasa-ubt-berbagi-kiat-pengelolaan-upt-bahasa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

twenty + 14 =